Berita Hari Ini
Loading...

Pelatihan Foto Produk UKM Kalurahan Caturharjo Pandak, Perwakilan Pokja Kampung KB Gumulan Turut Hadir

Kampung KB Gumulan - Sabtu Legi [19/06/2021] Kapanewon Pandak melalui Kalurahan Caturharjo mengadakan Pelatihan Foto Produk UKM di Pendopo Kalurahan Caturharjo Kapanewon Pandak Kabupaten Bantul pada Jum'at Legi [18/06].


Usaha Kecil Menengah (UKM) adalah salah satu faktor pendukung pembangunan ekonomi di Indonesia. Fakta yang tidak bisa dipungkiri bahwa perkembangan internet telah mencapai kebutuhan manusia yang sangat mendasar untuk dapat memperluas jangkauan pengenalan produk UKM ini. Dengan demikian mau tidak mau pelaku UKM haruslah memahami keterampilan dasar dalam mengembangkan usahanya di dunia internet ini. Salah satunya adalah dengan menampilkan foto produk UKM dengan lebih menarih.


Sebagai bentuk dukungan terhadap perkembangan UKM di Kalurahan Caturharjo, Kalurahan Caturharjo Kapanewon Pandak menggandeng Studio Simbah untuk menjadi narasumber pelatihan foto produk unggulan UKM di Kalurahan Caturharjo.


Tak ketinggalan perwakilan Pokja Kampung KB Gumulan Devita Kurnia dan Eko Muryanto turut hadir mengikuti pelatihan foto produk UKM yang diadakan di Kalurahan Caturharjo tersebut.

Kampung KB Gumulan
Pelatihan Foto Produk UKM Kalurahan Caturharjo Pandak [18/06]


Kampung KB Gumulan
Pelatihan Foto Produk UKM Kalurahan Caturharjo Pandak [18/06]


Kampung KB Gumulan
Pelatihan Foto Produk UKM Kalurahan Caturharjo Pandak [18/06]


Kampung KB Gumulan
Pelatihan Foto Produk UKM Kalurahan Caturharjo Pandak [18/06]


Menurut Mas Eko salah satu perwakilan pokja Kampung KB Gumulan yang ikut dalam pelatihan tersebut, Pelatihan Foto Produk UKM ini sangat penting guna meningkatkan penjualan di UKM Kampung KB Gumulan.


Pasalnya dengan tampilan foto yang menarik akan meningkatkan daya tarik dan jangkauan produk UKM di dunia internet terutama di Sosial Media, imbuhnya.


Untuk itu mari kita dukung program-program di Kampung KB Gumulan, kita wujudkan bersama masyarakat yang lebih sejahtera, dengan menghidupkan UKM di Kampung KB Gumulan. [MS]

0 Response to "Pelatihan Foto Produk UKM Kalurahan Caturharjo Pandak, Perwakilan Pokja Kampung KB Gumulan Turut Hadir"

Posting Komentar